MENGENAL SHOPBACK

coretan informasi terkini - coretan informasi ecommerce - mengenal shopback

Mengenal Shopback

Sudah dapat diskon lalu akan dapat cashback lagi...

Apa kabar Para Blogger? Ane harap semuanya dalam keadaan sehat. Di hari Minggu yang cerah ini, ane akan memberikan sekedar corat-coretan informasi yang bisa menambah wawasan Para Blogger. Walau mungkin info ini agak terlambat ( karena perkiraan Ane, pastinya sudah ada yang lebih dahulu membahas mengenai hal ini ) tapi gak apa-apa kan Para Blogger? Ok lah kalau begitu, kali ini Ane akan membahas tentang Mengenal Shopback! Let's we start...

Baca Juga MENGENAL LAZADA

Pastinya Para Blogger pernah dunk berbelanja online? Zaman sekarang gitu loh... hampir bisa dipastikan pernah dunk! Kemajuan teknologi membawa cara berpikir manusia untuk mendapatkan segala sesuatunya dengan lebih mudah. Kalau dahulu, bila kita ingin berbelanja ( contohnya ) kebutuhan sehari-hari seperti sabun mandi, pasta gigi dan sejenisnya, pasti harus pergi ke warung ataupun pasar. Namun kini, gak perlu repot lagi harus kesana, Para Blogger cukup pesan dirumah, tinggal menyalakan komputer ataupun smartphone lalu pilih e-commerce favorit, cari barang yang diinginkan, klik dan lakukan pembayaran, barang pun sudah siap untuk dikirim ke rumah Para Blogger. Mudah bukan?

Selain kemudahan, berbelanja online pun dapat memberikan keuntungan. Seperti adanya diskon yang diberikan oleh e-commerce. Hal seperti inilah yang bisa menjadi magnet agar Para Blogger mau berbelanja di e-commerce tersebut. Nah sekarang, apakah Para Blogger akan tergiur bila sudah dapat diskon dari e-commerce lalu akan dapat cashback lagi???? Mmmm.... pastinya tergiur dunk! Shopaholic mana sih yang gak tergiur???? Hehehehe...



Bila Para Blogger ingin menikmati dobel keuntungan seperti itu? Coba deh, Para Blogger berbelanja di Shopback!!! Hhhaaaa.... Apaan tuh Shopback??? Mmm... biasa aja dunk Para Blogger kagetnya hehehehe.... Ok lah akan Ane jelasin. Shopback merupakan suatu e-commerce yang akan memberikan cashback setiap kali Para Blogger berbelanja online. Dalam hal ini, Para Blogger bebas berbelanja di e-commerce favorit ( yang penting sudah bekerjasama sengan Shopback ), namun bila ingin dapat cashback, Para Blogger harus berbelanja-nya via Shopback

Gambaran berbelanja-nya seperti dibawah ini
1. Klik link toko favorit Para Blogger melalui situs ShopBack dan Para Blogger akan dialihkan ke situs toko tersebut
2. Belanja seperti biasa di situs toko favorit
3. Cashback akan masuk otomatis di akun ShopBack Para Blogger dalam waktu 48 jam dengan status 'Tertunda'
4. Status Cashback akan berubah dari 'Tertunda' menjadi 'Bisa diklaim' setelah order divalidasi oleh pihak merchant. Perubahan status memakan waktu 30 - 60 hari untuk memastikan tidak ada order yang ditukar atau dikembalikan
5. Para Blogger baru bisa dapat meminta pembayaran setelah mengumpulkan Cashback minimum Rp 50.000
6. Cashback baru bisa dicairkan bila sudah mencapai Rp 50.000
7. Tarik Cashback Para Blogger ke rekening bank

Nah mudah bukan Para Blogger?

Baca Juga MENGENAL BLIBLI

Shopback ini berkembang di Indonesia sejak Januari 2016. Hingga kini Shopback telah berkembang di negara Singapura, Malaysia, Philipina, Taiwan dan India. Shopback akan memberikan keuntungan cashback bagi para membernya setiap kali berbelanja di e-commerce favorit. Di Indonesia, Shopback telah bekerjasama dengan banyak e-commerce seperti Lazada, Blibli, Elevenia, Bukalapak, Tiket.com, Tokopedia, Orami, Booking.com, AirAsiaGo, Matahari Mall dan masih banyak lagi

Tentunya dengan adanya Shopback ini bisa memberikan kemudahan dan keuntungan setiap kali berbelanja online. Apalagi sejak Mei 2016, Shopback telah meluncurkan aplikasinya yang tentunya akan lebih mempermudah Para Blogger untuk berbelanja online

Ingin lebih tau lagi? Silakan Para Blogger langsung ke web Shopback atau download aplikasinya di Playstore

Belanja online dapat cashback
gambar oleh shopback

Komentar

  1. Aku udh lama mas pake ini, 2 tahun kali ya 😄👍👍. Udah ngumpulin 10 juta lebih cashback 😂. Soalnya aku kan rutin traveling, dan pas nginep di hotel. Jadi kalo pesen hotel, pasti lewat shopback dan book dari booking .com atau Agoda atau tiket .com. 3 aplikasi ini paling gede cashbacknya. Sekali dpt aku bisa 500rb 😄. Nominal maksimal tuh. Makanya 10 juta cepet banget terkumpul.

    Kalo cuma belanja dari tokped, ga terlalu gede , tapi ttp aku pake shopback dulu kalo mau belanja di marketplace

    Paling sebel trvlk, ga kerjasama Ama mereka 🤣. Makanya aku jarang pake trvlk 😁

    Asik lah pake shopback. Lumayan bgt duitnya bisa aku pake buat traveling 😄

    BalasHapus

Posting Komentar

berkomenlah dengan bijak